PENGUMUMAN KELULUSAN HASIL UJIAN CPNS 2012 DITUNDA SAMAPAI WAKTU YANG BELUM DI TENTUKAN
>> Rabu, 19 September 2012
Entah apa yang terjadi, pengumuman kelulusan calon pegawai negeri sipil (CPNS) yang sedianya dijadwalkan pukul 15:00 WIB sore ini tertunda sampai waktu yang belum ditentukan. Sejumlah pejabat di lingkungan Kementerian PAN pun mengaku tak tahu kapan pengumuman tersebut akan dirilis, termasuk jumlah yang lulus maupun kuota yang tersedia. Hal ini tentu saja menimbulkan tanda tanya besar dari pelamar. "Ada apa ini? Saya curiga ini ada permainan. Katanya memerangi kecurangan, kacau kalau gini KemenPAN," ujar seorang pelamar asal Bekasi. Setelah mengalami penundaan pada 17 September lalu, pengumuman hasil tes CPNS yang dijadwalkan dirilis pukul 15.00 WIB sore ini pun belum terealisasi. Kapan sebenarnya pengumuman tersebut? Masih jadi tanda tanya. Hingga pukul 16.00 WIB, tim dari panitia seleksi baru menyerahkan Lembar Jawaban Komputer (LJK) hasil tes ke instansi terkait. Semoga keresahan dan kegalauan para peserta seleksi cpns 2012 bisa terobati dengan diumumkannya hasil seleksi cpns 2012 keesokan harinya 20 September 2012. PPCI: Pengumuman Hasil Seleksi CPNS ditunda sampai waktu yang belum ditentukan, moga bukan intervensi pihak tertentu atas nama-nama peserta yang lulus seleksi. | lowongan cpns 2012 - 2013
SUMBER dan SUMBER
0 komentar:
Posting Komentar